Kentang Frozen.
Kamu dapat membuat Kentang Frozen menggunakan 5 bahan dan 6 langkah. Pelajari cara membuat Kentang Frozen yang lezat.
Bahan yang dibutuhkan membuat Kentang Frozen :
- 3 buah kentang ukuran sedang.
- 1 siung bawang putih.
- 1 sdm garam.
- 1 bungkus tepung bumbu serba guna (me: s*j*k*u).
- secukupnya air untuk merebus dan merendam.
Cara membuat Kentang Frozen
- Kupas kentang, cuci bersih lalu potong-potong memanjang, atau sesuai selera.
- Rendam potongan kentang di dalam air.
- Sementara itu, halusakan bawang putih dan garam.
- Siapkan panci dan masukkan kentang. Tambahkan air hingga semua kentang terendam. Masukkan bumbu halus ke dalam nya. Rebus hingga kentang 1/2 matang.
- Angkat dan tiriskan kentang. Siram dengan air dingin. Sisihkan.
- Setelah kentang benar-benar dingin, taburi dengan tepung bumbu serba guna, lalu ratakan. Masukkan ke dalam stoples dan tutup rapat. Simpan di dalam frezer. Kalau mau digoreng, baiknya diamkan dulu sebentar sampai kentang tidak terlalu beku agar hasilnya renyah.